Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Efesus 1:19

1:19 dan betapa hebat kuasa-Nya bagi kita yang percaya, sesuai dengan kekuatan kuasa-Nya,

Efesus 3:7

3:7 Dari Injil itu aku telah menjadi pelayannya menurut pemberian kasih karunia Allah, yang dianugerahkan kepadaku sesuai dengan pengerjaan kuasa-Nya.

Efesus 4:16

4:16 Dari pada-Nyalah seluruh tubuh, --yang rapih tersusun dan diikat menjadi satu oleh pelayanan semua bagiannya, sesuai dengan kadar pekerjaan tiap-tiap anggota--menerima pertumbuhannya dan membangun dirinya dalam kasih.

Full Life: KUASA-NYA.

Nas : Ef 1:19

Agar orang percaya dapat bertumbuh dalam kasih karunia, memperoleh kemenangan atas Iblis dan dosa, bersaksi secara efektif mengenai Kristus serta memperoleh keselamatan terakhir, diperlukan kuasa Allah dalam diri mereka (bd. 1Pet 1:5). Kuasa ini merupakan suatu kegiatan, manifestasi, dan kekuatan Roh Kudus yang bekerja dalam orang percaya yang setia. Kuasa dan Roh yang sama ini telah membangkitkan Kristus dari antara orang mati dan mendudukkan-Nya di sebelah kanan Allah Bapa (ayat Ef 1:20; Rom 8:11-16,26-27; Gal 5:22-25).

Full Life: KASIH KARUNIA ALLAH.

Nas : Ef 3:7

Kasih karunia Allah, yang diberikan kepada setiap orang percaya untuk melaksanakan kehendak-Nya, menjadi kekuatan yang mengalir dari Kristus yang bangkit dan bekerja melalui Roh Kudus yang tinggal di dalam diri orang percaya (Ef 1:19; 4:7; Kis 6:8; 11:23; 14:26; 1Kor 15:10; 2Kor 12:9; Fili 2:13; Kol 1:29; Tit 2:11-13;

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ef 1:19;3:7;4:16
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)